Apa Itu Facebook Business Manager? - maxx99 - Digital Agency
BisnisSocial Media

Apa Itu Facebook Business Manager?

Apa Itu Facebook Business Manager?

Apa Itu Facebook Business Manager? – Tools ini bertugas seperti manajer bisnis dalam hal marketing, khususnya periklanan. 

Meskipun dibuat oleh Facebook, namun pengaturan iklan bukan hanya untuk sosial media Facebook tapi juga bisa untuk Instagram dan website bisnis.

Penggunaan tools ini bisa Anda melakukan berbagai hal secara bersamaan dalam waktu yang singkat.

Apa Itu Facebook Business Manager?

Facebook Business Manager merupakan tools manajemen iklan yang diciptakan oleh Facebook.

Tapi adanya tools ini membantu orang yang bekerja dibagian marketing untuk mengatur kampanye iklan bisnis dalam platform sosial media yaitu Facebook dan Instagram. 

Banyak orang yang menggunakan Facebook Business Manager karena fitur dan pengaturannya yang mudah dan dapat dilakukan untuk dua sosial media sekaligus.

Kebutuhan seperti untuk membuat iklan, membuat laporan, mengelola kinerja, dan kolaborasi dengan bisnis lain, semuanya dapat dilakukan melalui tools ini. 

Saat bisnis Anda telah mempunyai akun Facebook Business Manager, maka seluruh urusan iklan bisa lebih mudah dilakukan dan dikelola.

Anda bisa langsung memasang iklan setiap kali ada kampanye baru untuk memperkenalkan produk maupun untuk memeriahkan event

BACA JUGA : Apa Itu Facebook Ads?

Fungsinya

1. Mengelola Akun Bisnis

Dengan adanya Facebook Business Manager maka Anda bisa mengelola semua akun bisnis tapi dalam satu dashboard saja.

Untuk mengunggah konten, mengatur iklan, dan menghapus, semuanya bisa dilakukan lebih mudah dengan menggunakan tools ini.

2. Untuk Membantu Tim

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, Anda dapat mengatur siapa saja yang mempunyai akses untuk mengedit dan melihat akun.

Penambahan dan pengurangan anggota juga sangat mudah untuk dilakukan.

Anda jadi memiliki kendali sepenuhnya atas siapa saja yang bisa bekerja dalam satu akun yang sama. 

3. Memudahkan Pengelolaan Iklan

Facebook Business Manager mempunyai sebuah fitur untuk mengelola iklan yang bisa dikatakan cukup lengkap.

Anda bisa membuat, mengatur, dan menghapus iklan didalam satu dashboard.

Pengaturan yang dapat dilakukan juga termasuk menentukan target konsumen, biaya iklan, dan meninjau laporan hasil iklan. 

4. Membuat Katalog Produk

Penambahan fitur katalog terhadap Facebook dan Instagram jelas mempermudah para pebisnis untuk memperlihatkan produk yang dipasarkan.

Tapi pasti sulit memposting seluruh produk satu per satu didalam satu akun yang berbeda.

Waktu 3 jam mungkin tidak akan cukup untuk mengunggah seluruh produk yang memiliki jumlah puluhan.

Back To Top