Fitur User Friendly untuk Mobile App - maxx99 - Digital Agency
Design

Fitur User Friendly untuk Mobile App

Fitur User Friendly untuk Mobile App

Fitur User Friendly untuk Mobile App – Semakin meningkatnya pengguna perangkat mobile, maka penting untuk mengembangkan aplikasi mobile yang user friendly.

Saat ini, hampir semua orang sudah menggunakan perangkat seluler dibandingkan menggunakan komputer untuk melakukan hal yang produktif dan fungsional.

Seperti berbelanja, membayar tagihan, bekerja, berinteraksi, berbisnis, dan lain-lain.

Bahkan bisa dikatakan, kini smartphone telah menjadi andalan bagi banyak orang.

Oleh karena itu, anda harus membuat aplikasi mobile yang user friendly.

Fitur User Friendly untuk Mobile App

1. Interface yang Responsive

Antarmuka yang responsive merupakan sebuah keharusan untuk sebuah aplikasi mobile.

Aplikasi akan digunakan dalam berbagai jenis perangkat dengan ukuran layar yang berbeda.

Oleh karena itu, prinsip responsive design harus dilakukan dalam hal ini.

Saat ini, hampir semua orang telah terhubung ke internet melalui perangkat mobile, sehingga, anda harus menaruh responsive design ke dalam daftar prioritas.

2. Kolom Pencari

Kolom pencari merupakan sebuah fitur yang mungkin sering diremehkan oleh banyak orang saat mengembangkan aplikasi mobile.

Bagaimanapun aplikasi mobile yang telah anda buat, maka kolom pencarian harus disediakan karena pemahaman teknikal setiap orang berbeda.

Dengan hal ini, maka akan membuat pengguna lebih mudah untuk menavigasi, karena hal ini penting untuk dilakukan.

BACA JUGA : Manfaat Mobile Marketing bagi Bisnis Anda

3. Voice Search atau Voice Command

Pilihan lain dalam kolom pencarian yaitu dengan menyediakan fitur voice search (pencarian suara).

Fitur ini akan memudahkan pengguna yang tangannya sibuk sehingga tidak dapat menavigasi menggunakan jari ketika mencari sesuatu.

Melakukan pencarian dengan menggunakan perintah suara menjadi pilihan yang banyak digunakan saat ini.

Cara kerja Voice search semakin canggih dengan adanya teknologi pendukung seperti speech recognition dan AI (kecerdasan buatan).

4. Push Notifikasi

Push notifikasi adalah cara untuk mendapatkan kunjungan dari pengguna yang telah berlangganan pada aplikasi mobile Anda.

Selain itu, dengan menganalisis perilaku pengguna, anda dapat memformulasikan konten yang tepat pada audiens untuk meningkatkan trafik dan engagement pada aplikasi mobile.

Bahkan, cara ini juga bisa meningkatkan konversi dan penjualan bisnis anda.

5. Data Cache

Pastikan bahwa aplikasi mobile yang anda buat ini menyediakan data cache.

Hal ini memungkinkan pengguna agar bisa tetap mengakses aplikasi mobile dengan cepat meskipun keadaannya sedang tidak terhubung ke jaringan internet sama sekali.

Back To Top