Google Index: Pentingnya Website untukTerindex Google
SEO

Google Index: Pentingnya Website untukTerindex Google

Google Index

Google Index – Anda tentu ingin website anda mendapat peringkat yang tinggi, tapi setelah melakukan berbagai proses, peringkat website Anda tidak berubah, apa masalahnya?

Mungkin saja masalahnya website Anda tidak bisa ditemukan oleh Google, jadi google tidak bisa menentukan peringkat bagi website Anda. Untuk memperoleh peringkat tinggi, maka website Anda harus terindex oleh Google.

Google Index

Google Index atau indexing merupakan proses seach engine menyimpan data dari setiap website, jadi ketika melakukan pencarian, kemudian halaman website Anda berkaitan dengan kata kunci yang berkaitan, maka search engine akan menampilkan wesite Anda pada SERP.

Terdapat beberapa hal yang perlu diakukan untuk memastikan website Anda telah di crawl oleh Google. Inilah hal yang dapat membantu Anda:

1. Robots.txt

File ini biasanya tersedia dalam root directory website. Fungsinya adalah untuk memberitahukan bagian dari sebua website Anda yang penting maupun tidak penting untuk dicrawl oleh Google Spider. Apabila file ini tidak bisa ditemukan oleh Google Spider, maka google spider akan melakukan crawling semua isi website.

2. Meta robots tag atau x-robots-tag

Hal ini merupakan yang akan memberi izin pada Google Spiders untuk melakukan index pada website atau tidak.

3. Sitemaps

Sitemap adalah sebuah daftar tautan dalam website Anda yang dapat digunakan oleh crawler untuk menemukan dan melakukan index website Anda. Dengan sitemap, Anda dapat memilih halaman website yang perlu di index oleh Google Spider.

4. Google Search Console

Anda bisa memberi file sitemap Anda terhadap Google Search Console, jadi Google akan mengetahui tautan mana yang di utamakan untuk di index.

Tapi tidak seluruh website akan dilakukan index oleh Google.

Dengan mengetahui proses dari Google Indexing, Anda bisa membuat konten yang tepat untuk website Anda, dan memahami bahwa untuk memperoleh peringkat yang tinggi dalam SERP, maka kedua proses ini harus dilakukan, bahkan akan lebih baik apabila Anda bisa melakukan proses ini dengan baik dan memastikan bahwa file robots.txt dan sitemap yang telah dimiliki.

Proses ini bisa dilakukan dengan cepat dan lancar apabila Anda mensubmit file tersebut pada Google Search Console. Anda juga harus memberi izin pada Google Spider untuk melakukan crawling website.

Baca Juga : Inilah Komponen yang Harus Diukur Dalam KPI SEO
Back To Top