Ketahui Jenis dan Penerapan Inbound Marketing  - maxx99 - Digital Agency
Digital Marketing

Ketahui Jenis dan Penerapan Inbound Marketing 

Jenis dan Penerapan Inbound Marketing

Jenis dan Penerapan Inbound Marketing – Untuk alternatif yang lainnya, Anda dapat mencoba untuk menggunakan strategi inbound marketing yang di percaya sangat efektif untuk menjalin hubungan dan membangun loyalitas baik dengan pelanggan dan calon pelanggan Anda.

Penerapan Inbound Marketing yaitu:

1. Search Engine Optimization (SEO)

Search Engine Optimization adalah suatu teknik yang dijalankan untuk membuat bisnis dan produk bisa dengan mudah ditemukan di dalam mesin pencari seperti Google. Kebanyakan dari pengguna di internet memanfaatkan mesin pencari untuk mencari  produk baru yang di perlukan.

2. Artikel Blog 

Saat artikel Anda menyediakan konten yang bisa menjadi solusi dari masalah para target audience, maka mereka akan tertarik masuk pada website Anda untuk membaca artikel tersebut.

3. eBooks 

Apabila Anda ingin membahas konten yang memerlukan lebih dari satu artikel untuk menjelaskannya, eBooks dapat jadi format konten yang efektif bagi Anda. Anda dapat membuat eBooks yang menejalskan tentang kemampuan bisnis Anda dan memberi informasi yang berguna untuk pembacanya.

4. Video 

Popularitas konten yang berbentuk video semakin meningkat baik itu dari segi marketer atau pelanggan.

Inilah beberapa tips yang dapat di gunakan untuk melakukan strategi video inbound marketing:

  1. Tambahkan teks setiap mengunggah video.
  2. Video durasi pendek dan teks, sesuai untuk diunggah di Facebook.
  3. Video durasi panjang seperti konten tutorial cocok untuk diunggah di youtube.

5. Podcast

Anda dapat membuat podcast yang menjelaskan pembahasan menarik tentang industri bisnis, lalu menambahkannya dalam website dan platform media. Dengan begitu, pembaca dapat memperoleh berbagai manfaat dan informasi serta wawasan dari konten Anda, sementara brand Anda akan diuntungkan dengan memperoleh kesadaran merk yang baik.

Baca Juga : Inilah Perbedaan Inbound Marketing dan Outbound Marketing

6. Webinar

Webinar bisa membangun interaksi dua arah antara produk dan pelanggan mereka dengan membuat pembahasan tentang kelebihan dan fitur dari sebuah produk yang dijualnya.

7. Infografis Interaktif 

Jika membuat data statistik yang berhubungan dengan industri dan produk, data tersebut bisa di buat dengan format infografis yang interaktif supaya lebih efektif untuk menarik minat pelanggan.

8. Media Sosial 

Apabila mempunyai akun media sosial, produk Anda bisa membagikan konten yang menarik bagi pelanggan melalui beragam fitur dan format seperti live streaming, membuat stories, video, meme, dan yang lainnya.

Back To Top