Membangun Kepercayaan Brand di Sosial Media
BisnisBrandingSocial Media

Membangun Kepercayaan Brand di Sosial Media

Membangun Kepercayaan Brand

Meningkatkan kepercayaan BrandBrand harus bisa membangun kepercayaan, supaya bisa dipercaya oleh audiens yang nantinya bisa membantu perkembangan brand.

Salah satu cara untuk membangun kepercayaan yaitu dengan menggunakan platform sosial media.

Apa saja yang harus dilakukan brand untuk membangun kepercayaan pada brand ?

1. Menyediakan Customer Service yang Baik

Salah satu cara yang cukup efektif untuk brand agar dapat mencapai konsumen yaitu dengan menyediakan customer service dalam sosial media.

Jika ada komplain maupun pertanyaan dari konsumen pada saluran sosial media di mana saja maka anda harus bisa menjawabnya.

Anda harus menanggapinya supaya mereka merasa bahwa brand anda peduli pada masalah yang mereka alami.

Dengan begitu, maka nantinya kepercayaan pelanggan pada brand akan meningkat.

Mereka percaya bahwa brand bisa membantu mengatasi masalah yang mereka hadapi.

BACA JUGA : Membangun Branding bagi Bisnis Usaha Kecil

2. Menjalin Hubungan

Dilansir dari Edelman Trustbarometer Report, studi yang lebih dari 3.000 responden tersebut mengatakan bahwa mereka tidak merasa dekat dengan brand.

Maka dari itu, brand harus bisa melakukan interaksi dan menjalin hubungan dengan pelanggan dalam social media.

Ada hal lain yang bisa membangun hubungan baik antara brand dengan pelanggannya.

Yaitu dengan menyediakan konten yang berkaitan, sering berinteraksi dengan target audiens, dan membuat produk yang sesuai kebutuhan mereka.

3. Membuat Konten yang Berkualitas

Konten berkualitas merupakan sebuah konten yang baik untuk para audiens.

Untuk mendukung konten yang dibuat, anda dapat menampilkan sumber yang mendukung informasi yang di berikan.

Sumber yang terpercaya bisa meningkatkan kepercayaan konten dan juga kepercayaan audiens pada informasi yang anda sampaikan.

4. Melakukan Uji Coba

Uji coba ini juga menjadikan anda dapat mengetahui metriks yang memperlihatkan konten apa yang kinerjanya baik dan harus bisa anda pertahankan.

Dari metriks tersebut juga, anda juga bisa mempunyai insight yang akan bermanfaat untuk strategi konten marketing selanjutnya.

Brand harus bisa menyediakan konten yang beragam dan juga menarik.

Hal tersebut akan membuat brand disukai oleh audiens dan meningkatkan kepercayaan pelanggan pada brand anda.

5. Konsisten

Membangun kepercayaan brand  tidak dapat dilakukan dengan cepat.

Tapi dengan adanya konsistensi, membuat konten yang berkualitas, dan menjalin hubungan dengan  konsumen anda melalui sosial media.

Hal tersebut akan memudahkan brand untuk mendapat kepercayaan dan akan bisa membantu mengembangkan brand anda.

Back To Top