Marketing Channel dan Jenisnya Untuk Mengembangkan Bisnis
Digital Marketing

Mengenal Marketing Channel dan Jenisnya Untuk Mengembangkan Bisnis

Mengenal Marketing Channel

Mengenal Marketing Channel – Kini, banyak sekali marketing channel yang terkenal dalam dunia bisnis. Pasar terus menuntut perusahaan agar berinovasi saat melakukan kegiatan pemasaran. Hal tersebut akhirnya membuat marketing channel berkembang menjadi sebuah aspek penting untuk membantu mengembangkan bisnis.

Apa Itu Marketing Channel?

Marketing channel merupakan saluran pemasaran yang berkaitan dengan proses penyaluran produk perusahaan dari awal sampai akhir. Marketing channel juga bisa disebut sebagai orang, organisasi atau kegiatan yang menghadirkan produk dan layanan tersedia untuk dimanfaatkan oleh pelanggan. 

Istilah tersebut juga memperlihatkan tentang metode penyaluran produk perusahaan dari satu orang pada orang yang lain lewat media berbeda yang berguna untuk menjalin sebuah hubungan dari perusahaan dan konsumen.

Marketing channel dimanfaatkan untuk menunjang konsumen yang sebelumnya tidak mempunyai akses pada produk dan layanan sebuah perusahaan. Marketing channel bisa disebut sebagai media untuk mengenalkan perusahaan pada pasar dan membangun kesadaran merk.

Inilah Jenis-Jenis Marketing Channel:

1. Direct Selling

Direct selling adalah saluran pemasaran yang sifatnya langsung tanpa adanya perantara. Jadi, Anda akan menjual secara langsung pada konsumen tanpa memanfaatkan jasa eksternal. Cara kerja dari mengenal marketing channel ini yaitu dengan menyalurkan langsung hasil produksi perusahaan. Apabila menawarkan layanan, maka direct selling bisa memasarkan langsung terhadap target pasarnya.

2. Konsultan

Menggunakan konsultan bisa membantu Anda memperoleh opini maupun saran untuk menyelesaikan masalah bisnis. Konsumen bisa memperoleh informasi produk maupun layanan dengan maksimal dan perusahaan bisa mengetahui strategi pemasaran ynag efektif sesuai dengan data konsultan.

Baca Juga : Strategi Viral Marketing yang Efektif untuk Meningkatkan Penjualan
3. Reseller

Reseller adalah marketing channel yang menggunakan pihak ketiga untuk menyalurkan produk dan juga layanannya. Biasanya, reseller membeli banyak stok perusahaan dengan memberikan harga khusus yang lebih murah dibandingkan  pasar.

4. Afiliasi

Marketing channel ini menggunakan adanya influencer, selebgram maupun public figure lain untuk memasarkan produk. 

Tujuannya yaitu meningkatkan kesadaran merk dan keterlibatan pengguna. Konsep dari afiliasi umumnya influencer membagikan link yang menuju terhadap produk maupun layanan perusahaan.

5. Marketing Sosial Media

Jenis marketing channel yang paling terkenal yaitu social media marketing. Marketing ini menggunakan beragam sosial media agar menjangkau target pasar. Keefektifan dari marketing channel jenis ini berdasarkan dengan kebiasaan masyarakat yang biasanya aktif untuk menggunakan sosial media.

Back To Top