Mengenali SEO dan SEM Bagi Pemula Digital Marketing - maxx99 - Digital Agency
Digital MarketingGoogle AdsSEO

Mengenali SEO dan SEM Bagi Pemula Digital Marketing

SEO dan SEM – SEO dan SEM sudah tidak asing lagi bahkan sering ditemui dalam dunia perbisnisan. Keduanya bertujuan untuk meningkatkan traffic dalam promosi dan pemasaran penjualan produk dan jasa. Untuk itu yuk kenali satu persatu.

SEO

Merupakan singkatan dari Search Engine Optimization. Pengertiannya adalah upaya mengoptimasi atau serangkaian teknik yang sistematis untuk menempatkan website berada di halaman utama SERP (Search Engine Result Page) dan potensial sesuai dengan keyword atau apa yang akan ditentukan.

SEM

Merupakan singkatan dari Search Engine Marketing. Sama seperti SEO, SEM juga memiliki tujuan untuk mendapatkan tampilan website pada halaman utama Search Engine Result Page. Dengan kata lain, dalam penerapan SEM dibutuhkan trik mengiklankan website secara tepat menggunakan berbagai metode, seperti Pay Per Click (PPC), dan sebagainya. Jelas dalam penerapan metode ini dibutuhkan biaya pula.

Secara fungsi, keduanya memiliki persamaan yang cukup banyak. Namun secara cara kerja, keduanya memiliki perbedaan dan kelebihan serta kekurangan masing-masing.

Search Engine Optimization dan Search Engine Marketing tidak digunakan untuk adanya persaingan satu sama lain, melainkan SEO dianggap sebagai bagian dari layanan SEM. Apabila kamu memutuskan untuk melakukan bisnis di dunia digital, sebaiknya website kamu miliki dapat ditampilkan pada pencarian dan juga ada pada bagian yang diiklankan. Yang artinya, SEO dan SEM dibutuhkan untuk memperluas jaringan bisnis di dunia online.

Mana yang Lebih Baik?

Sulit untuk memutuskan mana yang lebih baik karena itu tergantung pada focus dan tujuan kamu. Kamu harus melakukan penelitian mendalam untuk memutuskan praktik yang paling cocok untuk bisnis kamu.

Dan itulah yang perlu kamu ketahui tentang SEO dan SEM. Keduanya mungkin mirip dalam nama, tetapi secara praktis mereka berbeda. Seperti yang dijelaskan, sebenarnya tidak ada jawaban pasti tentang mana yang lebih baik di antara mereka; semuanya tergantung pada kampanye kamu dan apa yang ingin dicapai.

Baca Selengkapnya : Bagaimana Cara Menerapkan Strategi Branding yang Tepat?
Comments

There are no comments yet.

Leave a comment

Back To Top