Marketing

Pentingnya Penerapan Sales Funnel pada Bisnis Anda

Penerapan Funnel

Penerapan Funnel – Pada bisnis online atau bisnis offline, strategi marketing adalah sebuah hal yang bisa digunakan untuk meningkatkan penjualan. Sales Funnel bisa membantu para pebisnis untuk mengetahui tahap pembelian konsumen.

Dimulai dari tahap konsumen mengenali bisnis yang disediakan dan kemudian konsumen memutuskan untuk melakukan pembelian. Menerapkan Sales Funnel memang harus dijalankan karena dari konsumen yang bersiap untuk membeli sebuah produk yang dijual.

Sementara konsumen lain mempunyai pertimbangan yang cukup banyak sebelum akan menjadi konsumen. Untuk menarik para konsumen tersebut, para pebisnis harus bisa membangun interkasi yang baik, membuat konsumen lebih mengetahui  produk bisnis anda, dan memberikan manfaat yang dapat di jadikan sebagai konsumen.

Meskipun membutuhkan proses yang cukup lama, namun hal ini dapat mengubah pelanggan yang awalnya hanya tertarik dengan produk untuk menjadi seorang pembeli tetap. Ketahui secara lebih lengkap tentang apa itu Sales Funnel dan bagaimana peran pentingnya untuk menunjang kesuksesan bisnis online Anda.

Cara Menerapkan Sales Funnel untuk Bisnis
1. Meningkatkan Awareness dan Interest Melalui Media Sosial

Biasanya, apabila konsumen mencari sebuah produk akan melihat seluruh ulasan dalam media sosial, seperti YouTube, Instagram, Twitter, dan lainnya. Anda akan dapat menggunakan media sosial dengan baik untuk mengenalkan produk bisnis Anda, dan menyediakan sebuah promo serta diskon yang dapat mendatangkan konsumen.

2. Menggunakan Website maupun E-commerce

Biasanya, konsumen yang tertarik pada sebuah produk yang ditawarkan, akan langsung berkunjung pada website maupun e-commerce. Dalam proses ini, konsumen juga biasanya akan melihat testimoni konsumen lain untuk melihat apakah toko Anda sangat dipercaya atau tidak. Anda juga dapat memberi promo yang menarik supaya konsumen tidak merasa ragu untuk membeli produk.

3. Menyediakan Berbagai Metode Pembayaran

Lewat e-commerce, konsumen dapat diuntungkan karena terdapat berbagai metode pembayaran yang dapat digunakan. Ada juga fitur pay later maupun cicilan yang dapat digunakan para konsumen secara langsung tanpa memanfatakan aplikasi yang lain.

Baca Juga : Apa Itu Sales Funnel?

Singkatnya, Sales Funnel juga berguna untuk membimbing dan mengarahkan target pasar maupun calon konsumen yang potensial untuk membeli produk. Menerapkan Sales Funnel dengan tepat, maka Anda bisa lebih mudah untuk meningkatkan banyak konsumen. Bukan hanya bisa mendatangkan banyak konsumen saja, para konsumen tentu akan semakin loyal pada bisnis anda.

Back To Top