Uncategorized

Terapkan Formula Copywriting agar Konten Banjir Klik

Terapkan Formula Copywriting agar Konten Banjir Klik

Terapkan Formula Copywriting agar Konten Banjir Klik – Supaya konten atau postingan menarik dengan engagement tinggi, maka anda harus mengetahui formula copywriting yang tepat.

Copywriting yang tepat bisa meningkatkan klik pada halaman brand, like, dan penjualan yang semakin meningkat. 

Penulisan yang baik biasanya lebih mudah untuk diingat, menarik perhatian, ringkas, dan jujur.

Terapkan Formula Copywriting agar Konten Banjir Klik

1. Formula PAS

PAS adalah singkatan dari:

Problem (masalah), menunjukan apa masalahnya.

Agitate (membuat gelisah), anda harus membuat audiens merasa masalah tersebut dapat memburuk apabila tidak diatasi, sehingga memerlukan solusi.

Solution (solusi), berikan solusi pada produk atau jasa yang anda pasarkan.

Menurut Sleeknote, saat menerapkan PAS, buatlah pernyataan masalah singkat untuk menarik perhatian pelanggan potensial.

2. Formula 4C

Menurut Neuroflash, 4C adalah:

Clear (jelas), anda harus menggunakan bahasa yang jelas jadi target audiens memahami apa yang dimaksud.

Concise (ringkas), anda harus menjelaskan langsung ke inti dengan menggunakan kalimat secukupnya.

Compelling (menarik), anda harus menarik perhatian audiens dengan menggunakan cerita, berfokus pada masalah mereka, dan berikan solusi.

Credible (kredibel), perlihatkan kemampuan dan kelebihan produk anda untuk mengatasi masalah mereka.

Posting tulisan anda dalam website terkenal dan tambahkna testimoni untuk membuktikan bahwa produk anda terbaik. 

BACA JUGA : Pentingnya AIDA dalam Penulisan Copywriting

3. Formula AIDA

AIDA adalah:

Attention (perhatian), anda harus menarik perhatian audiens dengan sebuah kisah, pertanyaan retorika, hingga pernyataan.

Interest (minat), atasi masalah audiens dan memberikan informasi baru dan menarik.

Desire (hasrat), jalin emosi tertentu dari diri audiens dan buat mereka menginginkan produk anda.

Action (tindakan), tambahkan call-to-action yang jelas.

Menurut Copyhackers, formula copywriting ini dapat diterapkan diberbagai format konten.

Seperti iklan, landing page YouTube, newsletter email, dan uanggahan sosial media.

4. Formula 5 Pertanyaan

Formula ini bermanfaat saat anda berada dipasar, anda harus meyakinkan konsumen pada pembeda dari produkmu dengan produk lain.

5. Formula ACCA

ACCA adalah :

Awareness (kesadaran), bangun kesadaran tentang masalah apa yang bisa diatasi oleh produk anda.

Comprehension (pemahaman), bantu audiens memahami masalah.

Conviction (keyakinan), yakinkan mereka untuk mengatasi masalah tersebut.

Action (tindakan), buat mereka bertindak.

Apabila banyak formula yang berfokus pada bagaimana anda bisa bercerita dengan baik.

ACCA ini membimbing pembaca kemudian menyediakan diagnosis yang akhirnya melakukan tindakan.

Back To Top